Home » , » Kelapa Hijau, Khasiat dan Manfaatnya Untuk Kesehatan

Kelapa Hijau, Khasiat dan Manfaatnya Untuk Kesehatan

Kelapa Hijau, Khasiat dan Manfaatnya
kelapa hijau
Kelapa mempunyai banyak manfaat baik dari akar, batang, daun maupun buahnya. Buah dan air kelapa yang dikenal memiliki banyak khasiat dan manfaat adalah dari jenis kelapa hijau.

Kelapa hijau dikenal memiliki banyak manfaat, karena mengandung banyak zat yang diperlukan oleh tubuh, di antaranya berbagai mineral, asam amino, vitamin, enzim dan kandungan yang terbesar adalah airnya.
Meski air kelapa hijau manis tapi kadar gulanya tidak tinggi sehingga masih baik dikonsumsi oleh penderita diabetes.

Di bawah ini beberapa manfaat kelapa hijau untuk kesehatan tubuh:

  • Buah dan air kelapa hijau dapat mencegah terjadinya dehidrasi, kandungan air, potassium, kalium dan elektrolitnya dapat menggantikan air yang hilang dari tubuh karena aktifitas fisik yang tinggi.
  • Buah dan air kelapa hijau yang dikonsumsi dapat menghasilkan energi yang diperlukan tubuh, sehingga tubuh tidak akan lemas dan mudah terkena penyakit
  • Dapat mencegah dan mengobati penyakit batu ginjal
  • Dapat mengurangi resiko serangan jantung dan stroke, hal ini dikarenakan kandungan kalium yang ada pada buah dan air kelapa hijau. Yang mana kita tahu salah satu fungsi kalium dapat menurunkan tekanan darah
  • Dapat melancarkan saluran pencernaan, karena buah kelapa hijau memiliki serat yang cukup.
  • Dapat meningkatkan ketahanan tubuh, hal ini dikarenakan buah dan air kelapa hijau mengandung asam laurat yang dapat berfungsi sebagai anti virus, anti bakteri dan anti jamur. Dengan meningkatnya daya tahan tubuh maka penyakit dan infeksi tidak akan mudah menyerang.
  • Dapat meningkatkan imunitas tubuh karena kandungan antioksidan dan magnesium buah dan air kelapa hijau cukup tinggi, sehingga ancaman radikal bebas akan dapat berkurang.
  • Dapat mengurangi kadar kolesterol dan membuang racun di tubuh. 
Itulah beberapa manfaat dan khasiat daging/buah dan air kelapa hijau yang dapat penulis sampaikan, semoga bermanfaat. Salam hangat dari penulis.

(diolah dari berbagai sumber)

0 comments:

Post a Comment